TUGAS RK-2 - Input Output SKPL
TUGAS RK-2 - Input Output SKPL
SRS 1 - APLIKASI LIFE ASSISTANT
- INPUT
Existing System Information
information about the functionality of systems to be replaced or other systems which interact with the system being specified
Aplikasi Life Assistant adalah aplikasi yang bertujuan untuk membantu seseorang dalam mengelola kehidupan pribadi ataupun manajemen suatu usaha, baik dari segi waktu, keuangan, dan finansial. Pengelolaan kehidupan pribadi biasanya dilakukan secara manual, salah satunya dengan cara menulis pada jurnal. Jurnal tersebut dapat berisi catatan jadwal kegiatan berdasarkan hari, minggu, bulan, maupun tahun, catatan keuangan yang berisi penghasilan, pengeluaran, dan rekapitulasi keuangan, serta catatan cicilan untuk mencapai suatu goals tertentu.
Dari deskripsi di atas, dapat dilihat bahwa aplikasi Life Assistant ini harus memiliki fungsionalitas utama berupa manajemen jadwal pribadi, manajemen penghasilan, dan estimasi biaya.
Stakeholder Needs
descriptions of what system stakeholders need from the system to support their work
Aplikasi Life Assistant ini besar kemungkinannya digunakan untuk keperluan pribadi, maka stakeholder yang berinteraksi dengan sistem ini adalah masyarakat umum.
Masyarakat umum membutuhkan sistem agar dapat melakukan input jadwal kegiatan, keuangan, dan estimasi biaya serta memproses input tersebut.
Organizational Standards
standards used in an organization regarding system development practice, quality management, etc
Aplikasi Life Assistant ini besar kemungkinannya tidak digunakan untuk keperluan manajemen suatu organisasi atau perusahaan, maka development aplikasi ini tidak menggunakan standar organisasi atau perusahaan tertentu dan menggunakan standar perangkat lunak pada umumnya.
Regulations
external regulations such as health and safety regulations which apply to the system
Aplikasi Life Assistant ini besar kemungkinannya tidak terpengaruh oleh regulasi regulasi yang diterbitkan oleh pemerintah.
Domain Information
general information about the application domain of the system
Aplikasi Life Assistant ini besar kemungkinannya tidak dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan suatu organisasi atau perusahaan tertentu, melainkan untuk memenuhi kebutuhan pengelolaan kehidupan pribadi masyarakat umum.
- Output
Agreed Requirements
a description of the system requirements which is understandable by stakeholders and which has been agreed by them
Terdapat 4 kebutuhan utama pada sistem aplikasi Life Assistant, yaitu memilih menu awal, memilih menu jadwal kegiatan, memilih menu keuangan, dan memilih menu estimasi biaya.
Pada kebutuhan memilih menu awal, sistem dapat menampilkan pilihan menu yang terdiri dari jadwal kegiatan, keuangan, dan estimasi biaya.
Pada kebutuhan memilih menu jadwal kegiatan, sistem dapat menampilkan pilihan menu jadwal kegiatan yang didalamnya terdapat jenis jadwal, kalender, input kegiatan, dan pengaturan notifikasi.
Pada kebutuhan memilih menu keuangan, sistem dapat menampilkan pilihan menu keuangan yang didalamnya terdapat penghasilan, pengeluaran, dan keuangan saat ini.
Sedangkan pada kebutuhan memilih menu estimasi biaya, sistem dapat menampilkan pilihan menu estimasi biaya yang didalamnya terdapat input nominal tujuan, alokasi biaya, jenis cicilan, hitung estimasi, dan hasil estimasi.
System Specification
this is a more detailed specification of the system functionality which may be produced in some cases
-
Sistem dapat menampilkan form awal
Sistem dapat menampilkan tampilan awal masuk ke dalam aplikasi
-
Sistem dapat menampilkan form menu utama
Sistem dapat menampilkan tampilan daftar menu utama
-
Sistem dapat menampilkan form jadwal
Sistem dapat menampilkan tampilan menu jadwal kegiatan dan menampilkan pemberitahuan jadwal telah selesai dibuat
-
Sistem dapat menampilkan form jenis jadwal
Sistem dapat menampilkan pilihan jenis jadwal kegiatan yang akan di kelola, yang terdiri dari jadwal harian, mingguan, bulanan, dan tahunan
-
Sistem dapat menampilkan form jadwal harian
Sistem dapat menampilkan tampilan kalender harian
-
Sistem dapat menampilkan form jadwal mingguan
Sistem dapat menampilkan tampilan kalender mingguan
-
Sistem dapat menampilkan form jadwal bulanan
Sistem dapat menampilkan tampilan kalender bulanan
-
Sistem dapat menampilkan form jadwal tahunan
Sistem dapat menampilkan tampilan kalender tahunan
-
Sistem dapat menampilkan form kalender
Sistem dapat menampilkan tampilan kalender lengkap dengan hari, tanggal, bulan, tahun, dan waktu
Aplikasi mnampilkan kalender untuk ditandai proses inputan jadwal kegiatan sesuai jenis jadwal yang telah dipilih
-
Sistem dapat menampilkan form input kegiatan
Sistem dapat menampilkan tampilan input untuk kegiatan pada kalender sesuai jenis jadwal yang dipilih
-
Sistem dapat menampilkan form notifikasi
Sistem dapat menampilkan tampilan pengaturan notifikasi untuk jadwal yang telah dibuat
-
Sistem dapat menampilkan form jenis notifikasi
Sistem dapat menampilkan pilihan jenis notifikasi yaitu berupa teks atau audio
-
Sistem dapat menampilkan form notifikasi teks
Sistem dapat menampilkan pengaturan waktu set notifikasi untuk notifikasi teks
-
Sistem dapat menampilkan form notifikasi audio
Sistem dapat menampilkan pengaturan waktu set notifikasi untuk notifikasi audio
-
Sistem dapat menampilkan form keuangan
Sistem dapat menampilkan sub menu penghasilan dan pengeluaran
-
Sistem dapat menampilkan form penghasilan
Sistem dapat menampilkan kolom penghasilan, yaitu penghasilan tetap atau penghasilan tambahan
-
Sistem dapat menampilkan form penghasilan tetap
Sistem dapat menampilkan kolom input untuk penghasilan tetap beserta deskripsi
-
Sistem dapat menampilkan form penghasilan tambahan
Sistem dapat menampilkan tampilan pengaturan input untuk penghasilan tambahan, menampilkan tampilan input jumlah item penghasilan tambahan berdasarkan deskripsinya, dan menampilkan kolom input untuk tiap item penghasilan tambahan
-
Sistem dapat menampilkan form pengeluaran
Sistem dapat menampilkan tampilan input untuk pengeluaran
-
Sistem dapat menampilkan form keuangan saat ini
Sistem dapat memproses perhitungan dari semua penghasilan dan pengeluaran dan menampilkan hasil keuangan saat ini
-
Sistem dapat menampilkan form estimasi
Sistem dapat menampilkan tampilan menu biaya perkiraan
-
Sistem dapat menampilkan form biaya tujuan
Sistem dapat menampilkan kolom input untuk jumlah nominal biaya tujuan beserta deskripsi
-
Sistem dapat menampilkan form estimasi waktu
Sistem dapat menampilkan kolom input untuk estimasi jangka waktu yang ingin ditempuh untuk mendapatkan item tujuan dalam bentuk tahun, bulan, minggu, dan hari
-
Sistem dapat menampilkan form biaya
Sistem dapat menampilkan kolom input untuk nominal uang yang akan dialokasikan
-
Sistem dapat menampilkan form jenis cicilan
Sistem dapat menampilkan tampilan pengaturan jenis cicilan yang terdiri dari cicilan harian, mingguan, dan bulanan
-
Sistem dapat menampilkan form jenis cicilan harian
Sistem dapat menampilkan kolom input untuk cicilan harian
-
Sistem dapat menampilkan form jenis cicilan mingguan
Sistem dapat menampilkan kolom input untuk cicilan mingguan
-
Sistem dapat menampilkan form jenis cicilan bulanan
Sistem dapat menampilkan kolom input untuk cicilan bulanan
-
Sistem dapat menampilkan form hitung
Sistem dapat menampilkan pilihan pengaturan hitung untuk menghitung seluruh estimasi yang telah diinputkan, yaitu perhitungan jangka waktu dan perhitungan biaya
-
Sistem dapat menampilkan form hitung jangka waktu
Sistem dapat memproses perhitungan berdasarkan jangka waktu dan menampilkan hasil perhitungan berdasarkan jangka waktu
-
Sistem dapat menampilkan form hitung biaya
Sistem dapat memproses perhitungan berdasarkan biaya dan menampilkan hasil perhitungan berdasarkan biaya
-
Sistem dapat menampilkan form hasil
Sistem dapat menampilkan tampilan hasil perhitungan jangka waktu atau estimasi biaya
System Models
a set of models such as a data-flow model, an object model, a process model, etc. which describes the system from different perspectives
Use Case Diagram
Class Diagram
SRS 2 - SISTEM INFORMASI LEGALISIR ONLINE
- Input
Existing System Information
information about the functionality of systems to be replaced or other systems which interact with the system being specified
Sistem informasi legalisir online adalah sistem informasi yang digunakan untuk mendigitalisasi kegiatan legalisir dokumen sekolah yang biasa dilakukan secara manual. Legalisir dokumen biasanya dilakukan dengan cara memfotokopi dokumen yang ingin dilegalisir, kemudian hasil fotokopi diserahkan kepada petugas sekolah. Petugas sekolah akan memverifikasi keaslian fotokopi dokumen tersebut, lalu fotokopi dokumen akan diberi stempel dan tanda tangan sebagai bentuk legalisir. Fotokopi dokumen yang telah dilegalisir dapat diambil kembali dan digunakan sesuai kebutuhan.
Dari deskripsi di atas, dapat dilihat bahwa sistem legalisir online harus memiliki fungsionalitas utama berupa upload dokumen, legalisir online, dan download dokumen.
Stakeholder Needs
descriptions of what system stakeholders need from the system to support their work
Sistem informasi legalisir online ini digunakan untuk keperluan legalisir dokumen di sekolah, maka stakeholder yang berinteraksi langsung maupun tidak langsung dengan sistem ini adalah siswa, staff sekolah, admin sekolah, dan kepala sekolah.
Siswa membutuhkan sistem agar dapat meng-upload data nilai, melihat informasi nilai, men-download hasil legalisir dengan membayar via transfer, dan mengonfirmasi pembayaran.
Staff sekolah membutuhkan sistem agar dapat mendaftarkan siswa dan mengelola data siswa, seperti nilai dan biodata.
Admin sekolah membutuhkan sistem agar dapat mengelola data siswa dan sekolah, serta mengelola pembayaran.
Kepala sekolah secara tidak langsung berinteraksi dengan sistem karena perlu melakukan pemantauan terhadap database sistem, maka kepala sekolah membutuhkan sistem agar dapat menampilkan rekapitulasi laporan administrasi yang terjadi pada sistem tiap bulan maupun tahun.
Organizational Standards
standards used in an organization regarding system development practice, quality management, etc
Sistem informasi legalisir online ini juga digunakan untuk keperluan manajemen suatu sekolah, maka development dari sistem informasi ini akan menyesuaikan dengan standar yang ditetapkan oleh sekolah tersebut dan menggunakan standar perangkat lunak pada umumnya.
Regulations
external regulations such as health and safety regulations which apply to the system
Regulasi mengenai legalisir dokumen telah diatur dalam peraturan pemerintah, maka prosedur legalisir dalam sistem informasi ini tidak boleh melanggar dari aturan yang telah ditetapkan.
Domain information
general information about the application domain of the system
Sistem informasi legalisir online ini dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan suatu sekolah tertentu, maka proses bisnis di dalamnya mengikuti proses bisnis yang terjadi di sekolah, terutama pada proses legalisir dokumen.
- Output
Agreed Requirements
a description of the system requirements which is understandable by stakeholders and which has been agreed by them
Terdapat 6 kebutuhan utama pada sistem informasi legalisir online ini, yaitu meng-upload dokumen, men-download dokumen berbayar, mengonfirmasi pembayaran, mengelola data siswa, mengelola data sekolah, dan mengelola pembayaran.
Pada kebutuhan meng-upload dokumen, sistem menyediakan layanan bagi siswa dan staff sekolah untuk mengupload dokumen dalam bentuk pdf.
Pada kebutuhan men-download dokumen berbayar, sistem menyediakan layanan bagi siswa dan staff sekolah untuk mendownload dokumen nilai yang sudah di legalisir oleh sistem.
Pada kebutuhan mengonfirmasi pembayaran, sistem menyediakan layanan bagi siswa dan staff sekolah untuk mengonfirmasi pembayaran.
Pada kebutuhan mengelola data siswa, sistem menyediakan fitur mengelola data siswa bagi staff sekolah.
Pada kebutuhan mengelola data sekolah, sistem menyediakan fitur mengelola data sekolah bagi admin.
Sedangkan pada kebutuhan mengelola pembayaran, sistem menyediakan fitur mengelola pembayaran.
System Specification
this is a more detailed specification of the system functionality which may be produced in some cases
-
Sistem dapat menyediakan fitur untuk upload data siswa
Sistem dapat menampilkan menu upload, menampilkan form upload, melakukan proses upload, menyimpan hasil upload ke database, dan menampilkan pesan file telah terupload
-
Sistem dapat menyediakan fitur untuk download dokumen berbayar
Sistem dapat menampilkan menu download, menampilkan pesan untuk melakukan pembayaran, memberikan akses download file dengan jangka waktu selama satu minggu, dan melakukan proses download
-
Sistem dapat menyediakan fitur untuk konfirmasi pembayaran
Sistem dapat menampilkan pilihan metode pembayaran, memvalidasi pembayaran, dan menampilkan pesan pembayaran telah diterima
-
Sistem dapat menyediakan fitur untuk legalisir online dokumen yang telah divalidasi oleh admin
Sistem dapat melegalisir dokumen yang telah diupload oleh siswa dan menyimpan hasil legalisir ke database.
-
Sistem dapat menyediakan fitur bagi admin untuk mengelola data siswa dan sekolah
Sistem dapat menampilkan menu kelola data siswa dan menu kelola data sekolah
-
Sistem dapat menyediakan fitur bagi admin untuk mengelola keuangan
Sistem dapat menampilkan menu kelola pembayaran, memproses hasil validasi, dan menampilkan pesan pembayaran telah tervalidasi
System Models
a set of models such as a data-flow model, an object model, a process model, etc. which describes the system from different perspectives
Use Case Diagram
Sequence Diagram - Use Case Upload
SRS 3 - AKKSES
- Input
Existing System Information
information about the functionality of systems to be replaced or other systems which interact with the system being specified
AKKSES adalah perangkat lunak yang digunakan untuk melakukan konversi kurs mata uang khususnya dolar Amerika (USD) ke rupiah Indonesia (IDR) serta dilengkapi dengan kalkulasi aritmatika sederhana dari dua buah bilangan dan dikembangkan dengan metode pemrograman prosedural. Menghitung kurs mata uang biasanya dengan cara melihat nilai tukar mata uang asing terhadap rupiah, lalu dikalikan dengan nominal mata uang rupiah yang ingin dikonversi. Nilai tukar mata uang asing akan selalu berubah setiap harinya, maka harus dilakukan update rutin nilai tukar mata uang asing setiap hari.
Dari deskripsi di atas, dapat dilihat bahwa AKKSES harus memiliki fungsionalitas utama berupa melihat informasi nominal kurs mata uang rupiah Indonesia (IDR) terhadap dollar Amerika (USD) dan mengelola informasi nominal kurs mata uang rupiah Indonesia (IDR) terhadap dolar Amerika (USD).
Stakeholder Needs
descriptions of what system stakeholders need from the system to support their work
Perangkat lunak AKKSES ini digunakan untuk keperluan perbankan, maka stakeholder yang berinteraksi langsung maupun tidak langsung dengan sistem ini kemungkinan besar adalah masyarakat umum, administrator, bank, dan perusahaan.
Masyarakat umum dan perusahaan membutuhkan sistem agar dapat menampilkan informasi nominal kurs mata uang rupiah Indonesia (IDR) terhadap dolar Amerika (USD) secara real time. Meskipun AKKSES melakukan operasi aritmatika sederhana, AKKSES tetap harus menampilkan informasi kurs yang valid dan update untuk menjaga reliability-nya karena data informasi kurs tergolong data yang krusial dalam transaksi mata uang asing. Sistem juga diharapkan dapat menampilkan perbandingan kurs pada tiap bank.
Bank secara tidak langsung berinteraksi dengan sistem karena nominal kurs mata uang rupiah Indonesia (IDR) terhadap dolar Amerika (USD) tiap bank berbeda beda, maka bank membutuhkan sistem agar dapat menampilkan riwayat kurs harian beserta grafiknya.
Administrator membutuhkan sistem agar dapat mengelola informasi nominal kurs mata uang rupiah Indonesia (IDR) terhadap dolar Amerika (USD) dan mengubah password untuk masuk ke fitur layanan administrator.
Organizational Standards
standards used in an organization regarding system development practice, quality management, etc
Perangkat lunak AKKSES ini digunakan untuk keperluan perbankan, maka development dari perangkat lunak ini akan menyesuaikan dengan standar internasional dan nasional kurs mata uang asing, serta menggunakan standar perangkat lunak pada umumnya.
Regulations
external regulations such as health and safety regulations which apply to the system
Regulasi mengenai kurs mata uang asing telah diatur dalam peraturan pemerintah, maka prosedur konversi kurs mata uang asing dalam perangkat lunak ini tidak boleh melanggar dari aturan yang telah ditetapkan.
Domain Information
general information about the application domain of the system
Perangkat lunak AKKSES ini dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan perbankan, maka proses bisnis di dalamnya mengikuti proses bisnis yang terjadi di bank, terutama pada proses konversi mata uang asing.
- Output
Agreed Requirements
a description of the system requirements which is understandable by stakeholders and which has been agreed by them
Terdapat 4 kebutuhan utama pada perangkat lunak AKKSES ini, yaitu melihat informasi valas, mengubah informasi valas, melakukan proses kalkulasi aritmatika, dan mengubah password administrator.
Pada kebutuhan melihat informasi valas, sistem memungkinkan user untuk melihat informasi kurs mata uang rupiah Indonesia (IDR) terhadap mata uang dolar Amerika (USD).
Pada kebutuhan mengubah informasi valas, sistem dapat memberikan akses kepada administrator untuk mengubah informasi kurs.
Pada kebutuhan melakukan proses kalkulasi aritmatika, sistem dapat melakukan operasi aritmatika sederhana dan melihat hasil kalkulasi tersebut secara langsung.
Pada kebutuhan mengubah password administrator, sistem dapat memberikan akses kepada administrator untuk mengubah password yang digunakan ketika masuk ke fitur layanan administrator.
System Specification
this is a more detailed specification of the system functionality which may be produced in some cases
-
Sistem dapat menampilkan informasi nominal kurs rupiah Indonesia (IDR) terhadap dolar Amerika (USD)
Sistem dapat mengambil data informasi terbaru kurs mata uang dari database dan menampilkannya pada antarmuka
-
Sistem dapat mengubah informasi nominal kurs dolar
Sistem dapat menampilkan antarmuka untuk mengubah data informasi kurs, menerima input data informasi kurs terbaru, dan menyimpan data informasi kurs ke dalam database
-
Sistem dapat melakukan operasi aritmatika penjumlahan
Sistem dapat menampilkan antarmuka untuk melakukan operasi aritmatika penjumlahan, menerima dua input bilangan, melakukan operasi aritmatika penjumlahan, dan menampilkan hasil operasi aritmatika penjumlahan
-
Sistem dapat melakukan operasi aritmatika pengurangan
Sistem dapat menampilkan antarmuka untuk melakukan operasi aritmatika pengurangan, menerima dua input bilangan, melakukan operasi aritmatika pengurangan, dan menampilkan hasil operasi aritmatika pengurangan
-
Sistem dapat melakukan operasi aritmatika perkalian
Sistem dapat menampilkan antarmuka untuk melakukan operasi aritmatika perkalian, menerima dua input bilangan, melakukan operasi aritmatika perkalian, dan menampilkan hasil operasi aritmatika perkalian
-
Sistem dapat melakukan operasi aritmatika pembagian
Sistem dapat menampilkan antarmuka untuk melakukan operasi aritmatika pembagian, menerima dua input bilangan, melakukan operasi aritmatika pembagian, dan menampilkan hasil operasi aritmatika pembagian
-
Sistem dapat mengubah password administrator
Sistem dapat menampilkan antarmuka untuk mengubah password administrator, menerima input password yang baru, dan menyimpan password yang baru ke dalam database
System models
a set of models such as a data-flow model, an object model, a process model, etc. which describes the system from different perspectives
DFD Level 0
DFD Level 1
SRS 4 - APLIKASI REKOMENDASI IZIN PENELITIAN
- Input
Existing System Information
information about the functionality of systems to be replaced or other systems which interact with the system being specified
Aplikasi rekomendasi izin penelitian adalah aplikasi yang digunakan untuk mendigitalisasi kegiatan pelayanan pengurusan surat rekomendasi izin penelitian yang biasa dilakukan secara manual. Pelayanan pengurusan surat rekomendasi izin penelitian biasanya dilakukan dengan cara pemohon harus datang ke kantor dengan membawa persyaratan seperti surat pengantar, fotocopy identitas diri dan proposal. Kemudian data tersebut dientrikan ke dalam table Excel yang sudah dibuat petugas, setelah itu data tersebut diperiksa kembali di format surat di Microsoft Word yang sudah di-mail merge dengan table Excel tadi. Apabila sudah benar, maka surat akan dicetak. Setelah itu surat tersebut beserta dokumennya diserahkan kepada atasan dari petugas untuk dilakukan koreksi dan paraf surat. Kemudian berkas tersebut dibawa ke pejabat di atasnya lagi untuk dimintakan tanda tangan surat. Sebelum meninggalkan kantor, pemohon diminta untuk menuliskan identitas dan instansi yang dituju dalam buku data surat rekomendasi izin penelitian.
Dari deskripsi di atas, dapat dilihat bahwa aplikasi rekomendasi izin penelitian harus memiliki fungsionalitas utama berupa mengajukan izin penelitian, memverifikasi ajuan izin penelitian, dan menerbitkan rekomendasi.
Stakeholder Needs
descriptions of what system stakeholders need from the system to support their work
Aplikasi rekomendasi izin penelitian ini digunakan untuk keperluan mengajukan rekomendasi izin penelitian di Litbang, maka stakeholder yang berinteraksi langsung maupun tidak langsung dengan sistem ini adalah pemohon, petugas, dan kepala Litbang.
Pemohon membutuhkan sistem agar dapat menyimpan data permohonan izin penelitian dan menampilkan status dari pengajuannya.
Petugas membutuhkan sistem agar dapat memberikan hak akses untuk melakukan kelola data, verifikasi dan cetak ajuan izin penelitian.
Kepala Litbang secara tidak langsung berinteraksi dengan sistem karena perlu melakukan pemantauan terhadap database izin penelitian, maka kepala Litbang membutuhkan sistem agar dapat menampilkan rekapitulasi laporan administrasi yang terjadi pada sistem tiap bulan maupun tahun.
Organizational Standards
standards used in an organization regarding system development practice, quality management, etc
Aplikasi rekomendasi izin penelitian ini digunakan untuk keperluan pelayanan suatu instansi, khususnya Bappeda Litbang, maka development dari aplikasi ini akan menyesuaikan dengan standar yang ditetapkan oleh instansi tersebut, standar nasional mengenai penerbitan surat rekomendasi, serta menggunakan standar perangkat lunak pada umumnya.
Regulations
external regulations such as health and safety regulations which apply to the system
Regulasi mengenai izin penelitian telah diatur dalam peraturan dari Kementrian Dalam Negeri, maka proses penerbitan rekomendasi penelitian dalam perangkat lunak ini tidak boleh melanggar dari aturan yang telah ditetapkan.
Domain Information
general information about the application domain of the system
Aplikasi rekomendasi izin penelitian ini dikembangkan untuk melayani permohonan penerbitan surat rekomendasi, maka proses bisnis di dalamnya mengikuti proses bisnis yang terjadi di Bappeda Litbang, terutama pada proses penerbitan rekomendasi penelitian.
- Output
Agreed Requirements
a description of the system requirements which is understandable by stakeholders and which has been agreed by them
Terdapat 5 kebutuhan utama pada aplikasi rekomendasi izin penelitian ini, yaitu mengajukan izin penelitian, memverifikasi ajuan izin penelitian, menerbitkan rekomendasi, mengelola data universitas, dan mengelola data instansi.
Pada kebutuhan mengajukan izin penelitian, sistem dapat menerima input data yang harus dilengkapi untuk mengajukan permohonan rekomendasi izin penelitian, dan apabila berhasil akan mendapatkan ID permohonan yang dapat digunakan untuk melihat status dari permohonan tersebut.
Pada kebutuhan memverifikasi ajuan izin penelitian, sistem dapat menampilkan daftar pengajuan baru yang selanjutnya harus dilakukan verifikasi terhadap tiap pengajuan tersebut.
Pada kebutuhan menerbitkan rekomendasi, sistem dapat memproses ajuan yang dinyatakan lolos verifikasi dengan menampilkan data rekomendasi ke dalam format siap cetak.
Pada kebutuhan mengelola data universitas, sistem dapat menambahkan data, mengubah data dan menghapus data universitas dari database.
Sedangkan pada kebutuhan mengelola data instansi, sistem dapat menambahkan data, mengubah data dan menghapus data instansi dari database.
System Specification
this is a more detailed specification of the system functionality which may be produced in some cases
-
Sistem dapat memproses login
Sistem dapat menampilkan antarmuka untuk login, menerima data input login, memvalidasi data input login, dan memberi hak akses untuk masuk ke dalam sistem apabila data input valid
-
Sistem dapat menyediakan fitur untuk mengelola data universitas
Sistem dapat menampilkan daftar universitas yang ada pada database, menampilkan antarmuka untuk mengelola data universitas, menambahkan data universitas ke database, mengubah data universitas, dan menghapus data universitas dari database
-
Sistem dapat menyediakan fitur untuk mengelola data instansi
Sistem dapat menampilkan daftar instansi yang ada pada database, menampilkan antarmuka untuk mengelola data instansi, menambahkan data instansi ke database, mengubah data instansi, dan menghapus data instansi dari database
-
Sistem dapat menyediakan fitur mengajukan izin penelitian
Sistem dapat menampilkan form input untuk mengajukan izin penelitian, menerima data input ajuan izin penelitian, menyimpan data input ajuan izin penelitian ke dalam database, dan men-generate ID nomor ajuan izin penelitian
-
Sistem dapat menyediakan fitur memverifikasi ajuan izin penelitian
Sistem dapat menampilkan daftar ajuan izin penelitian yang masuk, menampilkan detail ajuan izin penelitian, mengubah status ajuan izin menjadi ditolak apabila izin ditolak, mengubah status ajuan izin menjadi diterima apabila izin diterima, dan menambahkan izin penelitian yang telah diverifikasi ke daftar rekomendasi
-
Sistem dapat menampilkan daftar rekomendasi
Sistem dapat menampilkan daftar ajuan izin penelitian yang telah diverifikasi dan menampilkan detail rekomendasi
-
Sistem dapat menampilkan daftar ajuan
Sistem dapat menampilkan semua daftar ajuan izin penelitian yang pernah diajukan beserta statusnya
-
Sistem dapat menerbitkan rekomendasi
Sistem dapat menampilkan detail rekomendasi ke dalam format siap cetak
System Models
a set of models such as a data-flow model, an object model, a process model, etc. which describes the system from different perspectives
Use Case Diagram
Entity Relationship Diagram
Komentar
Posting Komentar